DPP Partai Berkarya Instruksikan Kader dan Pengurus Menangkan Pilkada 2020

BATAM (suaratempatan.com) – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Beringin Karya (Berkarya) memerintahan seluruh kader dan jajaran partai tersebut untuk bergerakmemenangkan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020. Karena dengan bergerak menangkan pilkada akan jadi momentum strategis ke depannya menyongsong Pemilu 2024.

“Saya berharap seluruh kader memaksimalkan agenda pilkada ini. Usahakanseluruh calon yang kita usung menang di Pilkada,” ungkap Sekretaris DPPPartai Berkarya, Badaruddin Andi Picunang, Sabtu, 7 November 2020 dalam Rapat
Koordinasi dan Konsolidasi Partai Berkarya Batam di Kawa Daun Cafe, Anggrek Sari.

Menurut Badaruddin, Berkarya punya mimpi besar menghadapi 2024. Pihaknya ingin partai besutan Muchdi PR ini menjadi peserta pemilu dan menempatkan wakilnya di seluruh dewan perwakilan rakyat semua tingkatan yakni DPRD Kabupaten/Kota, DPRD Provinsi dan DPR RI.

“Mimpi itu mesti dimulai dari sekarang. Kebetulan hari ini adalah pilkada, maka tidak ada alasan bagi kader dan pengurus bekerja maksimal memenangkan calon yang diusung Berkarya,” katanya.

Badaruddin pun memotivasi kader dan pengurus bahwa sesungguhnya kemenangan calon yang diusung Berkarya akan berdampak positif bagi perkembangan partai menyongsong agenda Pemilu 2024.

Menanggapi hal ini, Ketua DPD Partai Berkarya Batam, Surya Bone menyatakan siap melaksakan instruksi DPP Partai Berkarya. Katanya, saat ini kader dan pengurus sudah bergerak ke masyarakat untuk memastikan calon yang diusung Partai Berkarya memenangkan Pilkada 2020.

“Di Batam kita dukung Calon Walikota dan Wakil Walikota, H. Muhammad Rudi dan Amsakar Achmad. Karena memang sosok ini telah menampakkan kerjanya membangun Batam,” ujar Surya Bone.

Rapat Koordinasi dan Konsolidasi itu sendiri dihadiri oleh pengurus berkarya di 12 kecamatan yang ada di Batam. Dalam kesempatan itu, para pengurus dan kader banyak memberi masukan kepada DPP Partai Berkarya terkait langkah- langkah mempersiapkan partai ini menyongsong Pemilu 2024. (st/r)