Luar Biasa! Ibu Rumah Bagi 300 Nasi Bungkus Tiap Hari. Siapa Dia?

BATAM – Bu Cicil, seorang ibu rumah tangga patut diacungkan jempol. Soalnya dia menggalang bantuan untuk membagikan 300 nasi bungkus gratis kepada masyarakat terdampak corona.

“Awalnya kami bagikan 300 nasi bungkus tiap Jumat di wilayah Jodoh dan Seipanas. Tapi kami liat kondisi makin susah, sehingga saya bersama teman-teman berinisitif membagikannya tiap hari” ungkap Cicil di Seipanas, Rabu (8/4) kemarin.

Aksi yang di dekat Patung Kuda, Seilanas pun direspon antusias oleh masyarakat. Sebanyak 300 nasi bungkus habis dalam sekejab.

Rencananya aksi ini terus berlangsung dalam beberapa hari ke depan.

Ketika ditanya profil diri dan keluarganya, Cicil enggan membeberkan. “Saya cuma ibu rumah tangga saja. Saya galang bantuan ini dari teman teman,” jawabnya. (st)